Saturday, October 3, 2015

Mencari Kunci Surga

Di surga tak mengenal kata tua. Semua yang diinginkan diberikan oleh Allah SWT.
Untuk masuk ke surga harus perjuangan dengan hawa nafsu. Pintu-pintu surga ada 8 pintu yang setiap manusia masuk sesuai dengan amalannya yaitu, pintu puasa, pintu sholat, pintu rayyan, dan pintu sadaqah.

Abu Bakar ra. adalah sahabat yang masuk ke semua pintu surga dan kita minimal harus mempunyai satu amal yang dimana kita bisa masuk ke salah satu pintu surga. Pada hari kiamat akan dipanggil seorng laki-laki lalu diperlihatkan kepadanya 99 catatan yang dimana catatan tersebut yang sejauh mata memandang penuh dengan dosa-dosa. Dikeluarkanlah sebuah kartu yang berisikan syahadat. "Ya Rab apa hebatnya kartu ini dibanding dengan 99 kartu ini?" tanya pria tersebut. Satu kartu syahadat ( kunci syurga ) mengalahkan 99 kartu yang penuh dosa dan memasukkannya ke dalam surga.

Bagaimana cara wafat di atas Laa ilahaillalah ? Siapa yang mengucapkan Laailahaillah disaat wafatnya maka pasti masuk surga. Bagaimana untuk bisa komitmen untuk meninggal diatas Laa Ilahaillallah ?

A. Memahami Makna Laailahaillah
  1. Ilmu,  Memahami makna Laa ilahaillallah harus meninggalkan tandingan-tandingan Allah.  Meninggalkan kesyirikan karena kesyirikan itu membatalkan kalimat Laa ilaha illallah. Hanya berharap kepada Allah, bertakwa hanya kepada Allah. Kesyirikan adalah fitnah yang paling besar dan paling berat adalah fitnah kesyirikan.
  2. Yakin dlm mengucapkan Laailahaillah.
  3. Menerima Laailahaillah benar-benar dari hatinya.
  4. Tunduk dan kepatuhan kepada Laailahaillah.
  5. Ikhlas ketika ia mengucapkannya.
  6. Jujur ketika mengucapkan Laailahaillah.
  7. Cinta kepada Allah lebih dari segalanya.
B. Taati Rasulullah SAW
Semua maksiat mengantar ke syirikan. Siapa yang menganggap remeh kemaksiatan maka dia akan membenci orang yang taat. Tidak ada perintah Rasul yang merugikan manusia. Taat dengan perintah Rasulullah SAW. Sesungguhnya Rasulullah mencintai umatnya dari pada umat itu mencintai dirinya.

C. Beramal Sholeh
Al araf : Itulah surga yang diberikan karena amal-amal kalian. Untuk masuk surga beramal yang banyak. Yang memberikan hidayah hanya Allah SWT dan yang memberikan kekuatan untuk melakukan amal hanya Allah SWT. Siapa yang bisa berpuasa kalau bukan karena Allah yang memberikan karunia. Yang memberikan kekuatan untuk menghandiri kajian-kajian karena Allah. Bertahajud bangun malam kalau bukan karena pertolongan Allah SWT. Amalan sholeh memberikan ketenangan tentunya untuk orang yang sholeh.

Manisnya iman : 
  • Kelezatan dalam ibadah
  • Rasa rindu untuk beribadah kepada Allah
  • 3 perangai:
  1. Mencitai Allah dan rasulnya lbh dr segalanya.
  2. Mencintai temannya karena Allah.
  3. Tidak mau kembali kekufuran setelah Allah SWT menyelamatkannya.

D. Memakmurkan Masjid dan Menghadiri Majelis-majelis Taklim

Amalan yang menggugurkan dosa:
  1. Melangkahkan kaki sholat berjamaah di mesjid
  2. Menunggu satu sholat untuk sholat berikutnya sambil melaksanakan sholat sunnah dan mengaji
  3. Menyempurnakan wudhu di saat saat sulit
Keimanan seseorang tampak pada amal sholehnya. Khusyuk dalam sholat dengan hadirnya hati dalam sholat (Ilmu menimbulkan iman dan menimbulkan ketentraman dlm hati).

E. Perhatikan Teman Kita Siapa.

Tidak ada dalam islam bergaul dgn siapa saja. Bergaullah dengan orang-orang yang sholeh. Ada manusia mudah sekali terwarnai dengan lingkungan. Kalau kita mampu mewarnai sekelompok manusia maka bergaullah, namun jika sebaliknya hindarilah.

Safira Nurul Imani - 1506730716 - Geologi


No comments:

Post a Comment