Saturday, October 3, 2015

FILM TENTANG PEMBUATAN FILM (?)

 


 Jadi film yang ada saat ini sebenernya ga hanya sebatas genre genre yang sering ditampilkan di tv atau di biokop saja. Salahsatunya gue disini mau bahas tentang film yang menampilkan tentang pembuatan film itu sendiri.
    Karena dengan menonton film ini kita akan menambah ilmu tentang pembuatan film. Apalagi buat kalian kalian yang memang pecinta film, bahkan seorang indie movie maker. Langsung aja ini dia 3 film tentang pembuatan film yang paling baik menurut gue





CHAPLIN

Siapa sih yang gapernah denger kata 'Chaplin'? Film dengan orang bertopi bundar dan berkumis bertingkah konyol, dan film ini disajikan masih dengan layar hitam putih. Chaplin sendiri adalah seorang sutradara, actor, sekaligus editor bagi filmnya sendiri! Tak heran Chaplin pada zamannya sangat terkenal dan menghibur banyak orang. Saat ini film Chaplin sudah diproduksi ulang dan peran utamanya ialah pemeran dari tokoh iron man Robert Downey Jr.



ED WOOD

Film ini bercerita tentang sutradara yang bernama Ed Wood. Pada waktu itu Ed Wood adalah sutradara yang terkenal mempunyai film yang buruk. Bahkan kritikus film pada waktu itu mengatakan Ed Wood adalah sutradara terburuk dalam sejarah film. 
Disini Tim Burton selaku sutradara dalam film Ed Wood mengambil sisi positif dari sosok Ed Wood yang pantang menyerah walaupun sering dicaci oleh orang disekitarnya. Salah satu quotes terkenal dari Ed Wood ialah "My next gonna be better". Film ini juga dibintangi oleh aktor terkenal dari sequel film The Pirates of Carribean, Johny Depp.



BOOGIE NIGHTS

Sebelum gue bahas, sebaiknya yang belum cukup umur skip dulu. Karena disini gue bakal bahas film yang menayangkan tentang cara pembuatan film, konteks film disini ialah film porno. Film porno adalah film yang dianggap tabu bagi hampir seluruh masyarakat tak hanya di Indonesia yang menjunjung budaya timur namun di dunia. Namun disini Paul Thomas Anderson sang sutradara membuat film ini menjadi menyentuh dan juga menghibur, karena film ini menceritakan sesuatu yg baru dan unik, Prostitusi di tahun 1970an!



Sekian review film kilat dari gue, sebenernya baru 2 film doang yang gue tonton, tapi gue review 3 film karena film yang belum pernah gue tonton sangat disarankan di imdb oleh banyak orang. So, kalo emang tertarik tentang dunia film dan cara pembuatannya, cari di youtube atau torrent, tonton, dan enjoy :)


M . Ario Prastyan
geologi

No comments:

Post a Comment