Saturday, September 12, 2015

Pengenalan Tridharma Perguruan Tinggi Kepada Mahasiswa

Tri Dharma Perguruan Tinggi dilandasai oleh suatu visi dari seluruh perguruan tinggi yang ada di seluruh Indonesia. Hal ini dibentuk untuk mendidik mahasiswa yang belajar pada suatu perguruan tinggi agar mahasiswa dapat membangun Indonesia lebih baik lagi setelah lulus. Selain itu, ini juga bertujuan agar mahasiswa memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi. Mahasiswa juga diajak untuk rela mengabdi kepada nusa dan bangsa dengan sepenuh hati. Oleh karena itu, setiap perguruan tinggi di Indonesia harus berlandaskan tiga hal tersebut, yaitu pendidikan, penelitian dan pengembangan, dan yang terakhir pengabdian kepada masyarakat. Setiap elemen dalam perguruan tinggi harus berpartisipasi dalam perwujudannya. sehingga dapat membentuk mahasiswa yang memiliki wawasan keilmuan yang tinggi dan bagus pada keilmuan yang dipelajarinya, juga mahasiswa menjadi cendekiawan yang memiliki pemikiran kritis sehingga dapat mengembangkan ilmu yang dikuasi dan memiliki jiwa meneliti sehingga ilmu yang dimiliki berkembang dan berguna bagi masyarakat serta membuat mahasiswa mengabdi kepada masyarakat karena mahasiswa menempatil apisan kedua dalam relasi kemasyarakatan, yaitu berperan sebagai penghubung antara masyarakat dengan pemerintah.



Oleh karnanya mahasiswa perlu didik dengan baik pada saat menjalani perkuliahan atau pendidikan selama di perguruan tinggi agar menjadi keluaran yang memenuhi Tri Dharmaperguruan tinggi.Pendidikan di perguruan tinggi harus memiliki cara sendiri untuk menanamkan visi Tri Dharma perguruan tinggi. Salah satu cara adalah dengan cara memberi penjelasan yang mendalam terlebih dahulu tentang apa itu Tri Dharma perguruan tinggi serta manfaatnya bagi mahasiswa, masyarakat, dan negara Indonesia. Ini dimaksudkan agar mahasiswa mudah memahaminya juga menjalankan visi tersebut. Karena saat ini mahasiswa secara umum sudah melupakan isi Tri Dharma perguruan tinggi serta fungsi dan manfaatnya bagi mahasiswa, masyarakat, serta negara Indonesia. Mereka visi Tri Dharma perguruan tinggi hanyalah beriisi tiga macam itu saja, bukan pengaplikasiannya. pengenalan serta pendidikan visi Tri Dharma perguruan tinggi tidaklah diserahkan hanya pada perguruan tinggi itu sendiri, tetapi perlu juga peran aktif dari mahasiswa. Hal ini lah yang sangat penting karena peran ini berguna agar mahasiswadapat dengan mudah memahami dan mengimplemantasikan ilmu yang dipelajari saat masih belajar diperguruan tinggi maupun saat setelah lulus dari perguruan tinggi.

Tri Dharma adalah visi dari perguruan tinggi di Indonesia. Tri Dharma mencakup pendidikan, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat. Pengenalan TriDharma perlu dikenalkan oleh perguruan tinggi dan perlu peran aktif oleh mahasiswa agar dapat mudah memahami dan mengimplementasikannya.


Ditulis oleh Haidar Firdaus Avicienna Geofisika 2015

No comments:

Post a Comment