Friday, September 18, 2015

TEORI LISTRIK STATIS

Oke,CAMABA-CAMABA yang manis,sekarang kita akan mulai sesi pembahasan materi SBMPTN,kita mulai dari yang kelas 12 dulu ya,yaitu tentang listrik statis.Oke sekarang apa sih listrik statis itu kak?kok pake statis segala kenapa nggak dinamis aja alias bergerak??,jadi sebenernya listrik statis ini membahas mengenai muatan listrik,seperti yang kita tahu muatan listrik dibagi menjadi dua yakni muatan positif dan muatan negatif.Nah ketika dua buah muatan sejenis berinteraksi maka keduanya akan saling tolak menolak tetapi bila keduanya berlainan jenis maka keduanya akan saling tarik menarik,itu sudah kita ketahui sejak kita smp kan??kemudian pembahasan selanjutnya yang tentunya menarik adalah tentang medan gaya yang ditimbulkan oleh muatan listrik.Untuk itu akan disajikan sifat-sifat muatan listrik:

a.Muatan Positif:Arah medan listrik yang ditimbulkan searah dengan gaya yang dialaminya.
                            Arah medan listriknya keluar dari permukaan spheris muatan itu.
b.Muatan Negatif:Arah medan listrik yang ditimbulkan berlawanan arah dengan gaya yang dialaminya   
                             Arah medan listriknya masuk ke permukaan spheris muatan itu


oke itu adalah sifat muatan positif dan negatif,sekarang kita akan masuk ke pembahasan selanjutnya yakni tentang rumus medan listrik itu sendiri.Kita tahu,dari pelajaran smp,bahwa gaya coulumb sama dengan:(k*q1*q2)/r^2 nah untuk medan listrik sih sebenernya cuma tinggal F/q,q nya boleh q1 boleh juga q2 tergantung kamu mau mandang muatan mana yang menghasilkan medan(Notes:Rumus F/q itu berlaku jika muatannya adalah muatan titik bukan muatan yang terdistribusi,muatan terdistribusi akan dibahas di perguruan tinggi)sehingga rumusnya menjadi E = (k*q1)/r2 atauE = (k*q2)/r2.Di SBMPTN biasanya soal medan listrik ini lebih ke soal analisis,jadi susah untuk menjelaskannya disini,tipe soal SBMPTN biasanya adalah soal kombinasi semua materi digabung dengan medan listrik dan untuk medan listrik saya kasih tahu trik pemecahan masalahnya ya
1:Gambar dulu kondisi soal(diagram gaya/medannya),misalnya ditinjau suatu titik gambar dulu medan listriknya(bila negatif arah panahnya menuju muatan kalau positif sebaliknya).
2.bila panahnya membentuk sudut terhadap sumbu x atau y maka uraikan medannya ke sumbu x dan sumbu y.
3.kemudian lihat arahnya(medan yang sudah diuraikan)baik pada sumbu x maupun sumbu y bila searah jumlahkan bila berbeda kurangkan setelahnya carilah resultannya.
4.Anda mendapat hasilnya nanti dengan ketiga cara diatas.

    Nah pembahasan medan listrik hanya sampai disini ya,nanti kita lanjut ke potensial listrik oke??.

Artikel ini saya dedikasikan kepada calon-calon UI 2016 semoga bermanfaat

sumber kiatsuksessbmptn.blogspot.com(blog saya sendiri)

David Andrian/1506729191

No comments:

Post a Comment